Home » Ekstrakurikuler » Aurelia Fioretty Fairy: Sosok di Balik Besarnya OSBIT

Aurelia Fioretty Fairy: Sosok di Balik Besarnya OSBIT

derapcastra 22 Jan 2025 28

Aurel merupakan salah seorang siswi SMA Negeri 1 Pati kelahiran tahun 2007 yang saat ini duduk di bangku kelas dua SMA atau tepatnya kelas sebelas. Perjalanan Aurel hingga menjadi ketua umum OSBIT tentu tidak singkat, Aurel menempuh banyak tantangan dalam berproses menjadi ketua umum OSBIT. Sebelumnya Aurel bahkan tidak terpikir untuk menjadi seorang pemimpin.

Namun, karena adanya dorongan dari kakak tingkat dan teman-temannya, akhirnya Aurel memutuskan untuk mencoba mencalonkan diri sebagai ketua umum OSBIT. Perjalanan Aurel hingga menjadi seorang ketua umum OSBIT tidaklah singkat dan menempuh banyak tantangan.

Namun, pada akhirnya dengan keberanian dan kegigihan Aurel, Ia berhasil menjabat sebagai ketua umum OSBIT. Saat Aurel mengetahui bahwa Ia berhasil menjadi ketua umum OSBIT, Aurel mengaku merasa senang, “Puji Tuhannya aku lolos jadi ketua umum OSBIT,” terang Aurel.

Aurel mengaku bahwa Ia tidak memiliki motivasi tertentu, Ia hanya mmelaksanakan tugas dan amanah dari Tuhan saja, “Kalo ditanya motivasi aku ya gak ada, aku cuma melaksanakan yang ditugaskan Tuhan aja,” jelas Aurel. Sebelum menjadi ketua umum OSBIT, Aurel mengaku bahwa sebelumnya Ia memiliki pengalaman berorganisasi di OSIS periode 2022/2023 sebagai bendahara 2 dan ikut serta dalam beberapa organisasi, “Sebelum aku jadi ketua umum OSBIT ini, aku itu bendahara 2 OSIS periode 2022/2023. Aku juga ikut KIR dan dulu pas kelas sepuluh aku itu ketua kelas, jadi emang banyak yang aku ikutin,” jelas Aurel.

Dalam masa jabatannya ini, Aurel memiliki beberapa program kerja yang akan direalisasikan. Program kerja yang telah disusun Aurel terbagi menjadi 2, program kerja semester satu dan semester dua. Program kerja semester satu yang pertama diadakan lomba bulan bahasa pada bulan Oktober yang dibagi menjadi lomba secara internal dan eksternal. Program selanjutnya yaitu diadakannya forum diskusi dan sharing bersama para praktisi profesional dan akan mengundang beberapa pembicara. Lalu, untuk program semester satu dan dua yaitu diadakannya kumpul rutin dan forum komunikasi.

Aurel menerangkan bahwa Ia akan melaksanakan beberapa program di semester dua seperti, pengadaan sidang karya. Selain itu, akan diadakan juga pameran/gelar karya, “Pengadaan sidang karya ini sebenarnya tujuannya untuk mengetes apakah calon anggota tonti sudah siap belum dilantik menjadi anggota,” lanjut Aurel.

Pada sesi obrolan, Aurel juga mengungkapkan bahwa tentunya selama Ia menjabat tentu menemui kesulitan dan tantangan yang harus dihadapi. Salah satu contoh yang disebutkan adalah ketika saat pengadaan sebuah kegiatan/event dan dana yang ada tidak mencukupi biaya yang harus dikeluarkan. Namun, Aurel tetap berusaha bagaimana agar dana dapat tercukupi, “Aku bentuk kepanitiaan yang tugasnya kita bareng-bareng buat ngumpulin dana, mungkin dari sponsorship, sumbangan, pokoknya kita usahakan, “ terang Aurel.

Dalam pertengahan sesi obrolan, Aurel memberikan tips menjadi seorang pemimpin agar kelak tidak menyesal. Pertama, kita harus bersikap aktif dan tidak boleh pasif. Konsep seorang pemimpin harus aktif dalam berpendapat, bekerja karena pemimpin merupakan panutan anggotanya sekaligus sebagai pengatur anggotanya.

Selain itu, seorang pemimpin harus bertanggung jawab dalam hal sekecil apapun. Menjadi seorang pemimpin tidak harus dalam lingkup besar, dalam suatu kelompok kita juga dapat menjadi seorang pemimpin, “Jangan pernah anggap remeh tugas sekecil apapun, walaupun mungkin cuma kerja kelompok,” ucap Aurel.

Selain memberikan tips menjadi seorang pemimpin yang baik, Aurel juga memberikan tips dalam mengatur waktu keseharian. Ada masanya jadwal kegiatan sekolah bentrok dengan organisasi. Aurel memberikan beberapa cara, kita harus bisa memilih prioritas kita yang harus kita dahulukan dan mengukur kepentingan kita dalam kegiatan tersebut. Selain itu, Aurel juga menyarankan untuk time management, dapat diatur di HP atau ditulis di kertas dan diletakkan di tempat yang mudah dilihat, “Ada juga tips and trick di IG itu juga banyak banget,” lanjut Aurel.

Sebelum mengakhiri sesi obrolan hangat, Aurel juga memberikan beberapa saran dan kata-kata. Kita harus selalu maju, jangan mudah menyerah dan terus semangat untuk maju menghadapi rintangan yang ada. Selalu berusaha jika menemukan masalah dan temukan solusinya, “Aku berdoa semoga masalah yang dilalui teman-teman cepat selesai dan bisa masuk ke fase-fase menyenangkan, Amin. Teman-teman kalau ada kesulitan jangan menyerah dan selalu menuju ke depan,” pesan Aurel.

Dari kisah sosok Aurelia Fioretty Fairy, seorang ketua umum OSBIT periode 2023/2024 kita dapat mengambil pesan-pesan di dalamnya. Selalu semangat dan pantang menyerah dalam menghadapi sesuatu, beranikan diri untuk mencoba hal dan tantangan baru untuk terus maju. Inilah akhir dari obrolan dengan sosok inspiratif kita, Aurel Fiorety Fairy.

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Maybe you will like
Peringatan Isra’ Mi’raj di SMAN 1 Pati

derapcastra

02 Feb 2025

Peringatan Isra Mi’raj adalah momen penting bagi umat Islam untuk mengenang peristiwa agung yang dialami oleh Nabi Muhammad SAW. Dalam rangka memperingati peristiwa tersebut, SMAN 1 Pati mengadakan serangkaian kegiatan yang penuh makna dan menarik. Acara ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman siswa mengenai Isra Mi’raj serta mempererat ukhuwah antar siswa dan guru. Acara dimulai dengan …

PEMIMPIN MUDA, HARAPAN BANGSA: KIPRAH KETUA FORUM ANAK PATI DALAM MENGINSPIRASI GENERASI

derapcastra

26 Jan 2025

Olivia Maharani adalah Ketua Forum Anak Pati (FORANTI) periode 2024-2026 yang saat ini duduk di bangku kelas XI SMA Negeri 1 Pati. FORANTI merupakan organisasi yang dibentuk oleh pemerintah untuk membantu pemenuhan hak-hak anak, seperti hak hidup, tumbuh kembang, perlindungan, dan partisipasi anak-anak di Kabupaten Pati. Olivia menyatakan bahwa menjadi bagian dari Forum Anak Pati …

Senam Anak Indonesia Hebat di SMA Negeri 1 Pati: Meningkatkan Kesehatan dan Semangat Belajar

derapcastra

23 Jan 2025

Ditulis oleh : Maisya Zahira U Senam yang dilaksanakan setiap hari Rabu pagi di SMA Negeri 1 Pati merupakan bagian dari implementasi program “7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat” yang digagas oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Program ini bertujuan untuk menanamkan kebiasaan positif di kalangan siswa, yang tidak hanya mendukung pembentukan karakter, tetapi juga meningkatkan kesehatan …

Kebijakan Pemerintah Libur Satu Bulan Penuh Selama Bulan Ramadan: Apa Dampaknya Pada Dunia Pendidikan dan Pekerja?

derapcastra

22 Jan 2025

Ditulis oleh: Eka Selly Reviana Diduga pemerintah Indonesia berencana untuk memberikan kebijakan libur selama satu bulan penuh selama bulan Ramadan. Rencana ini datang sebagai bentuk respons terhadap kebutuhan yang dapat mendukung masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa dengan lebih baik, serta meningkatkan kualitas kehidupan sosial dan ekonomi selama bulan Ramadan di tahun 2025 ini. Belakangan ini …

Flames of Fury: Bagaimana Kebakaran Besar di Los Angeles Menghancurkan Ribuan Rumah

derapcastra

22 Jan 2025

Ditulis oleh: Eka Selly Reviana Baru-baru ini Los Angeles, Amerika Serikat mengalami kebakaran yang cukup signifikan. Tepatnya terjadi di beberapa wilayah seperti  Palisades, Eaton, San Gabriel, Hurst, Lembah San Fernando, Kenneth hingga Ventura Country. Kebakaran ini mulai terjadi pada Selasa, 7 Januari 2025 hingga Jumat, 10 Januari 2025. Kebakaran tersebut membakar  sekitar 40.000 hektare wilayah …

Perayaan Natal Gabungan SMA Kabupaten Pati 2025: Christ is Born, Glorify Him

derapcastra

22 Jan 2025

Ditulis oleh: Tarisya Roselia Santoso Hari Sabtu, 25 Januari 2025, menandai sebuah momen bersejarah bagi komunitas pelajar Kristen di Kabupaten Pati. Di tengah hiruk-pikuk aktivitas sehari-hari, ratusan siswa dan alumni dari berbagai Sekolah Menengah Atas (SMA) di Pati berkumpul dalam sebuah perayaan Natal gabungan yang luar biasa di GKSI (Gereja Kristen Setia Indonesia) Mahanaim Pati. …

x
x